Tempuh Jarak Puluhan KM Warga di Perbatasan Aceh Singkil dengan Sumut Butuh Kehadiran Perbankkan

Sebab penduduk kecamatan di perbatasan Aceh Singkil dengan Tapanuli Tengah, Sumatera Utara (Sumut) itu, harus menempuh jarak puluhan kilometer untuk mendapat layanan perbankan di Kecamatan Gunung Meriah. 

Laporan Dede Rosadi I Aceh Singkil

SERAMBINEWS.COM, SINGKIL - Warga Kecamatan Danau Paris, Kabupaten Aceh Singkil, membutuhkan kehadiran perbankkan. 

Sebab penduduk kecamatan di perbatasan Aceh Singkil dengan Tapanuli Tengah, Sumatera Utara (Sumut) itu, harus menempuh jarak puluhan kilometer untuk mendapat layanan perbankan di Kecamatan Gunung Meriah. 

"Masyarakat kami sangat membutuhkan kehadiran bank," kata Camat Danau Paris Zulhelmi, Kamis (26/8/2021).

Menurut Zulhelmi, bukan hanya masyarakatnya yang butuhkan kehadiran perbankkan.

Tetapi perusahaan perkebunan kelapa sawit yang memiliki ribuan karyawan di daerahnya, juga butuh layanan perbankkan. 

Kemudian Kecamatan Danau Paris dilintasi jalan nasional, sehingga layak ada bank.

Baca juga: Di Perbatasan, Pendatang dari Sumut Diperiksa Ketat, Wajib Sertifikat Vaksin

Sebab, setiap hari dilintasi pengendara lintas provinsi. 

Zulhelmi yakin, dengan adanya bank perekonomian masyarakatnya berkembang maju.

Related Posts

0 Response to "Tempuh Jarak Puluhan KM Warga di Perbatasan Aceh Singkil dengan Sumut Butuh Kehadiran Perbankkan"

Post a Comment