Penyalin Cahaya Film Terbaik Piala Citra FFI 2021

Jakarta, CNN Indonesia --

Film Penyalin Cahaya berhasil memboyong penghargaan tertinggi Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2021 sebagai Film Cerita Panjang Terbaik.

Dalam kategori tersebut, Penyalin Cahaya berhasil mengalahkan Ali & Ratu Ratu Queens, Bidadari Mencari Sayap, Cinta Bete, Paranoia, Penyalin Cahaya, Preman, dan Yuni. Kemenangan Penyalin Cahaya dibacakan oleh Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi RI, Nadiem Makarim.

"Film ini tidak akan berhenti di sini. Yang utama adalah pesan dari film ini untuk sama-sama melawan kekerasan seksual, di mana pun, dan kita harus berpihak kepada penyintas," kata sutradara Wregas Bhanuteja.


"Film ini dikerjakan di Indonesia, dan oleh anak-anak Indonesia, dan membuktikan dalam kondisi sulit, film Indonesia tetap kuat," lanjutnya.

Penyalin Cahaya juga menjadi jawara umum dari Festival Film Indonesia (FFI) 2021 dengan mengumpulkan 12 Piala Citra dari 17 nominasi yang diterima. Di antaranya, Film Terbaik, Sutradara Terbaik, Naskah Asli Terbaik, dan Aktor Terbaik.

Penyalin Cahaya berkisah soal Sur (Shenina Cinnamon) yang kehilangan beasiswanya karena dianggap mencemarkan nama baik fakultas usai swafoto dirinya kala mabuk tersebar.

Sur tidak mengingat apa pun yang terjadi kala foto tersebut diambil saat pesta komunitas teater. Dalam pesta tersebut, Sur tidak sadar.

Sur kemudian meminta bantuan teman masa kecilnya, Amin (Chicco Kurniawan). Amin merupakan tukang fotokopi yang tinggal dan bekerja di kampus. Keduanya bekerja sama mencari tahu kejadian yang sesungguhnya terjadi di balik foto tersebut.

Sebelumnya, sutradara Wregas Bhanuteja mendedikasikan film Penyalin Cahaya sebagai media untuk menyuarakan isu kekerasan seksual yang selama ini ditutup-tutupi banyak masyarakat Indonesia.

Ia memandang film adalah media komunikasi yang paling efisien untuk menyuarakan sebuah kegelisahan yang sedang terjadi di masyarakat, termasuk isu kekerasan seksual yang menjadi tema dalam film Penyalin Cahaya.

"Banyak sekali penyintas yang tidak mendapat keadilan, banyak penyintas yang memendam kisahnya karena lingkungan yang tidak support, seperti keluarga," saat jumpa media pada September lalu.

[Gambas:Youtube]

(end)

[Gambas:Video CNN]

0 Response to "Penyalin Cahaya Film Terbaik Piala Citra FFI 2021"

Post a Comment