Kongres Pemuda Jatim Minta Lesti Kejora dan Rizky Billar Akui Kesalahannya

TRIBUNJAMBI.COM - Persoalan nikah siri Lesti Kejora dan Rizky Billar masih jadi perbincangan.

Kongres Pemuda Jawa Timur juga menyoroti soal pasangan Lesti dan Rizky Billar atas dugaan pembohongan publik.

Edi Prasetio selaku pihak Kongres Pemuda Jawa Timur kini sebagai kuasa hukum dari politisi Mila Machmudah.

Mila Machmudah merupakan wanita yang akan melaporkan Lesti Kejora dan Rizky Billar ke polisi.

Mila Machmudah akan melaporkan Lesti dan Rizky Billar atas dugaan telah melakukan pembohongan publik terkait pernikahan mereka.

Namun, Edi Prasetio mengatakan masih menunggu itikad baik dari Lesti dan Rizky Billar agar mengakui kesalahannya melalui konferensi pers.

Melihat YouTube Star Story : Kongres Pemuda Jatim Minta Lesti Akui Kesalahan

“Apabila saudara Lesti maupun saudara Rizky Bilar ini mau membuat press confrence dan mau mengakui adanya kesalahan dalam penyampaian nikah sirinya itu,” kata Edi Prasetio

“Menunggu apa yang kami harapkan yang pernah kami sampaikan lewat press release, Lesti dan Billar mengakui adanya kesalahan dalam penyampaian nikah siri,” jelas Edi Prasetio.

Jika Lesti Kejora dan Rizky Billar tuak mengakui kesalahan mereka dalam penyampaian nikah siri, Edi Prasetio mengatakan akan melanjutkan gugatannya.

0 Response to "Kongres Pemuda Jatim Minta Lesti Kejora dan Rizky Billar Akui Kesalahannya"

Post a Comment