Bobby Cerita Masa Isoman usai Rekan Positif Covid-19
Wali Kota Medan, Bobby Nasution, sempat menjalani isolasi mandiri (isoman) selama lima hari. Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengaku tak enak badan dan terpaksa mengikuti rapat-rapat secara virtual.
"Kemarin Senin lalu, ketika orang dekat saya positif, saya kebetulan tidak enak badan juga," kata Bobby, Senin (26/7).
Kemudian, Bobby disarankan oleh Kepala Dinas Kesehatan Medan untuk menjalani isolasi mandiri.
"Saya disarankan Pak Kadis juga isolasi. Karena masa inkubasi lima hari. Jadi saya lima hari isolasi mandiri," paparnya.
Bobby lantas menjalani pemeriksaan PCR (polymerase chain reaction) sebanyak tiga kali. Dari hasil pemeriksaan itu, ternyata Bobby negatif Covid-19.
"Saya tiga kali tes PCR dan hasilnya negatif semua tiga tiganya," pungkasnya.
Sebelumnya Plt Kadis Kesehatan Kota Medan, Syamsul Arifin Nasution juga sempat mengatakan kondisi Bobby Nasution dalam keadaan sehat. Bobby memilih menjalani isolasi mandiri meski hasil PCR nya negatif Covid-19.
"Semalam (Senin) masuk dia kok, semalam dia masuk kerja, negatif dia, cuma dia mengisomankan diri mungkin," kata Syamsul beberapa waktu lalu.
Menurut Syamsul, saat pengecekan, suhu tubuh Bobby Nasution berada di kisaran 36,8 derajat celcius. Namun Bobby memilih isolasi mandiri dan menghindari kontak dengan orang lain.
"Sehat-sehat saja kok, hanya saja mungkin untuk menghindari kontak, takut juga dia. Belakangan ini dia kan turun-turun ke lapangan itu. Dia mengurangi kontak saja dengan orang," ujarnya.
(fnr/ayp)[Gambas:Video CNN]
0 Response to "Bobby Cerita Masa Isoman usai Rekan Positif Covid-19"
Post a Comment